BESINFO.COM, Cianjur- Jenazah warga Bogor yang tewas dikamar kos-kosan membuat geger warga Kampung Kebon Kalapa RT 03/RW14, Kelurahan Sawahgede, Kecamatan Cianjur, Sabtu (11/02/2023).
Pasalnya, jenazah yang diketahui bernama Rexsa Liandra (37) warga Bogor itu diduga tewas sejak tiga hari lalu.
Penyebab kematian Rexsa pun hingga kini masih menjadi misteri.
Penemuan Jenazah Rexsa berawal dari kecurigaan salah satu penghuni kos-kosan lainnya Wildan (26) yang mencium aroma bau busuk.
“Awalnya saya disuruh pemilik kosan untuk mencari bau bangkai di lingkungan kosan,” kata Wildan.
Setelah menyusuri pintu-pintu kamar kosan, didapatilah satu kamar nomor 10 yang mencurigakan karena banyaknya lalat yang berseliweran.
“Saya melihat di jendela kamar 10 ada lalat besar masuk ke dalam. Pas mau di buka, ternyata pintu tidak di kunci. Dugaan tiga hari mayat sudah disana,” ujarnya.
Kemudian ia melaporkannya ke pemilik kosan. Tak lama pihak kepolsian datang ke lokasi dibantu PMI langsung melakukan evakuasi jenazah, selanjutnya di bawa ke RSUD Cianjur. (Slim)