BESINFO.COM, Cianjur– Masyarakat Cianjur patut berbangga, pasalnya sebentar lagi Pedestrian Siliwangi bakal segera rampung.
Proyek Dinas PUTR yang memakan anggaran Rp600 juta tinggal sedikit lagi atau 15 persen lagi dalam pengerjaannya.
Kepala Dinas PUTR Eri Rihandiar mengatakan, pengerjaan Pedestrian Siliwangi bakal memasuki persentase 100 persen.
“Sekarang pengerjaan Pedestrian Siliwangi hampir 85 persen,” kata Eri, Senin, (04/09/2023).
Bahkan, Eri menyebutkan tinggal pemasangan tanaman di salah satu bagian Pedestrian yang saat ini menjadi fokus pengerjaan disamping sarana lainnya.
“Tinggal dikasih tanaman yang bagian di area jembatan itu. Progres pedestrian mudah-mudahan bulan September akhir sesuai dengan batas kontraknya,” tutur Eri. (Slim)