BESINFO.COM, Cianjur – Tiga orang warga Cianjur meninggal dunia saat menjalani perawatan usai terkonfirmasi positif Covid-19. Kasus tersebut jadi yang pertama di awal 2022.
Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Cianjur, Yusman Faisal, mengatakan, ketiga pasien tersebut meninggal di dua rumah sakit yakni satu RSUD Cimacan dan dua lainnya di RSUD Cianjur.
“Yang meninggal di Cimacan Jumat (4/2) kemarin dan yang dua di RSUD Sayang Minggu (6/2) kemarin,” ujarnya, Senin (7/2/2022).
Dia menjelaskan, sebelumnya ketiga pasien yang tidak disebutkan nama serta jenis kelaminnya itu tengah menjalani perawatan intensif usai terkonfirmasi positif Covid-19 beberapa waktu lalu.
“Diisolasi di ICU karena ada komorbit atau penyakit penyerta juga. Umurnya juga sudah terbilang tua di atas 55 tahun,” katanya.
Menurutnya, dengan adanya kematian tiga pasien tersebut menjadi kasus pertama di awal tahun 2022.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Cianjur, Irvan Nur Fauzi, mengatakan, tingkat kebahayaan varian Omicron dengan Delta tidak jauh berbeda, hanya saja tingkat penularan Omicron lebih tinggi dibanding Delta.
“Kalau tingkat kematian sama aja cuman yang beda penularannya. Contoh kalau kasus Delta 50 tingkat kematiannya tiga orang, sementara Omicron kasus 100 kematiannya tiga juga,” pungkasnya. (dis)