BESINFO.COM, Cianjur – Sebanyak 7 orang pegawai Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cianjur terkonfirmasi positif Covid-19. Akibatnya kantor BKPPD dilockdown selama sepekan.
Kepala BKPPD Cianjur Budi Rahayu Toyib, mengatakan awalnya diketahui seorang pegawai menunjukan gejala yang mengarah pada Covid-19. Setelah ditest, terkonfirmasi pegawai tersebut positif Corona.
“Awalnya ada seorang pegawai yang kelihatan sakit dan saya minta test mandiri. Ternyata positif Covid-19,” kata dia, Kamis (24/6/2021).
Setelah itu, lanjut Budi, seluruh pegawai yang berkontak erat di swab-test antigen. Didapati jika ada enam pegawai lainnya yang juga terkonfirmasi positif.
“Total jadi ada tujuh pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19. Dari tujuh orang tersebut, ada juga Kabid dan juga Kasubag,” ucapnya.
Menurutnya diduga beberapa pegawai kerap pulang-pergi ke luar kota. “Diduga terpaparnya dari yang terkonfirmasi positif akibat sering ke luar kota, tepatnya daerah yang pergi ke daerah zona merah,” ucapnya.
Budi mengatakan tujuh pegawai tersebut sudah menjalani isolasi. Tiga diantaranya menjalani isolasi di vila Bumi Ciherang dan empat lainnya isolasi mandiri di rumah.
Ia menambahkan untuk mencegah penyebaran Covid-19, kantor BKPPD Cianjur di lockdown. “Di lockdown seminggu. Ada yang masih di kantor, tapi hanya beberapa pegawai, itupun tidak menerima tamu dari luar,” pungkasnya.