Cianjur – Sebanyak 1.575 personil gabungan TNI/Polri siap amankan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada tanggal 17 Juli 2022 mendatang.
“Dari 1575 personel terdiri baik dari TNI/Polri maupun Linmas. Untuk Polri sendiri melibatkan 801 personel terdiri dari 741 personel Polres Cianjur, dan 60 personel BKO Sat Brimob Polda Jabar yang siap amankan jalannya pemilihan kepala desa serentak,” ujar Kapolres Cianjur, AKBP Doni Hermawan, Jumat (15/7/2022).
Menurutnya, personel tersebut nantinya akan disebar ke semua wilayah yang melakukan pemilihan kepala desa serentak.
“Kita akan sebar nantinya ke semua desa yang melaksanakan Pilkades,” ucap Doni.
Doni mengaku, ribuan personel itu diterjunkan untuk mengamankan jalannya Pilkades khususnya di Kabupaten Cianjur mengingat Pilkades memiliki kompleksitas kerawanan konflik tinggi dan karena dilaksanakan secara serentak.
“Semoga pemilihan kepala desa ini berjalan sesuai rencana, lancar serta tertib, tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, apalagi kecurangan maupun kericuhan” ungkap dia.
Sekedar diketahui, ada 28 Kecamatan dengan jumlah 77 Desa di Kabupaten Cianjur yang akan melaksanakan kegiatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada hari Minggu, (17/72022) mendatang. (rus)