BESINFO.COM Cianjur- Sempat beredar kabar mengenai penahanan kepulangan seorang anak bernama Muhammad Ajam Samsul di RSUD Sayang Cianjur.
Pihak RSUD Sayang Cianjur pun menyatakan ada kesalahpahaman yang terjadi dan telah diselesaikan dengan pihak keluarganya.
Diketahui Ajam dirawat di ruang Gandaria dan kini sudah dapat diperbolehkan pulang untuk kembali berkumpul bersama keluarganya.
Humas RSUD Sayang Asep Hilman menjelaskan, pihaknya tidak menahan kepulangan Ajam tetapi menyesuaikan SOP atau aturan yang berlaku.
“Pihak keluarga harus menyelesaikan dulu proses administrasi keuangan karena pasien masuk kategori pasien umum atau bayar sendiri tidak menggunakan BPJS,” katanya, Selasa (01/11/2022).
Orangtua Ajam pun telah berdiskusi dan mencari solusi terbaik dengan RSUD Sayang Cianjur dan telah membuahkan hasil terbaik untuk kedua belah pihak.
“Proses itu waktunya agak lambat karena ada beberapa hal yang harus di sepakati dulu,” pungkasnya *slim