BESINFO.COM, Cianjur – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sayang Cianjur tingkatkan pelayanan di sejumlah pelayanan yang ada di rumah sakit, salahsatunya pelayanan kemoterapi.
Para penderita penyakit kanker kini tidak perlu lagi berobat ke luar Cianjur, karena Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), Sayang memiliki pusat pelayanan kemoterapi sendiri.
Wakil Direktur Pelayanan RSUD Sayang Cianjur dr. Cecep mengatakan, pusat pelayanan kemoterapi untuk mempermudah masyarakat Cianjur, agar tidak perlu jauh-jauh ke luar kota untuk berusaha sembuh dari berbagai jenis penyakit kanker.
“Kemoterapi ini dilatarbelakangi dari banyaknya masyarakat Cianjur sebagai pasien penderita kanker harus jauh-jauh datang ke luar kota untuk melakukan kemoterapi,” kata dia.
Pelayanan kemoterapi di RSUD Sayang Cianjur, lanjutnya, bisa di akses oleh seluruh pasien, baik pasien umum, pasien BPJS, atau pasien yang pembiayaan nya dijamin oleh asuransi kesehatan yang bekerja sama dengan RSUD Sayang.
Khusus bagi pasien BPJS, bisa dilayani sejak 1 Januari 2022 setelah pihak BPJS menyutujui pelayanan kemoterapi di RSUD Sayang bagi peserta BPJS.
Upik, salah satu pasien kanker warga Desa Nagrak, Cianjur Kota, berharap kemoterapi mendapatkan kesembuhan.
“Sebelumnya saya kemoterapi di Sukabumi tahun 2019. Dengan pelayanan yang baik serta atas izin Allah Mudah-mudahan saya bisa cepat sembuh di RSUD Cianjur,” pungkasnya.
**Bes