BESINFO.COM, Cianjur – Lima tahun terbengkalai, warga antusias sambut peresmian jalan desa baru yang dibangun kepala desa baru di Kampung Bojonggede, Desa Muaracikadu, Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur, Jum’at (3/6/2022).
Kepala Desa Muaracikadu, Surahman mengatakan bahwa peresmian jalan desa di kampung Bojonggede tersebut penghubung antar desa, yakni Desa Muaracikadu dengan Desa Sirnagalih
“Hari ini Jum’at (3/6/2022) saya resmikan, dan sudah bisa digunakan atau dilalui, dalam membantu memperlancar aktivitas warga, baik pendidikan, sosial dan yang lainnya” ujarnya, Jum’at (3/6/2022).
Ia menjelaskan bahwa pembangunan jalan desa tersebut berdasarkan alokasi dana desa yang sudah dianggarkan dalam pembangunan maupun perbaikan jalan desa.
“Dengan Volume Panjang 90 Meter, Luas 2.5 Meter dan Tinghi 0.15 Meter, jalan desa tersebut menghabiskan anggaran Rp 53.400.000,” tambahnya.
Pihaknya berharap, jalan desa tersebut disamping untuk penunjang perekonomian warga Desa Muaracikadu baik hasil bumi atau niaga lainnya, bisa bermanfaat juga bagi warga diluar desa.
“Mudah mudahan dengan dibangunnya jalan ini bisa bermanfaat untuk Warga Masyarakat dalam memasuki masa endemik,” pungkasnya.
**Franklin