BESINFO.COM, Cianjur- Bupati Cianjur Herman Suherman mengimbau masyarakat agar hati-hati mengingat gempa masih ada berdasarkan informasi dari BMKG.
Akan tetapi dipastikan tidak menimbulkan dampak kerusakan.
“Gempa susulan terus ada, insyaallah mudah-mudahan kita berdoa tidak akan melebihi gempa pertama terjadi,” tutur Herman, Selasa, (24/01/2022).
Tak hanya mengimbau masyarakat harus waspada, orang nomor satu di Kota Tatar Santri itu pun berupaya dengan menggelar do’a dari para alim ulama.
“Saya terus beristghosah dengan para alim ulama di pendopo dan Cianjur selatan dalam rangka meminta kepada Allah SWT Cianjur di jauhkan dari bala bencana,” katanya.
Herman menambahkan, Pemkab Cianjur melalui Liaison Officer (LO) sedang mobile memantau keadaan masyarakat pasca Cianjur di guncang gempa kembali.
“LO-LO sudah ada di masing-masing desa, sudah ada di rumah sakit dan juga rumahnya yang ambruk sedang didata tim kami di setiaptiap Kecamatan,” tutup dia. (Slim)