BESINFO.COM Cianjur- Bupati Cianjur Herman Suherman membuka kegiatan Gebyar Bunda PAUD Cianjur bangkit peduli korban terdampak gempa di alun-alun Cianjur, Rabu, (28/12/2022).
Diketahui kegiatan itu digagas Disdikpora Cianjur menyemangati guru-guru, siswa-siswi dan orangtuanya terdampak gempa agar kembali pulih.
Herman Suherman mengatakan, berbela sungkawa kepada guru-guru PAUD, siswa dan keluarganya yang meninggal dalam kejadian gempa satu bulan lalu.
“Sekali lagi baik guru maupun masyarakat yang meninggal dunia akibat gempa semoga khusnul khotimah, diterima iman islamnya,” kata Herman.
Kabid PAUD Dikmas Disdikpora Cianjur Koswara
berpendapat, meski saat ini banyak PAUD terdampak gempa, namun bukan berarti harus menyerah dalam peningkatan kualitas pendidikan.
Terlebih direntang usia PAUD merupakan termasuk generasi emas.
“Untuk menghasilkan generasi tangguh sehat serta orangtua hebat, kami siap memfasilitasi,” pungkasnya. (Slim)